Sabtu, 18 Agustus 2012

Ragam : kartu telepon anggrek (Rep. Ceko dan Yunani)

Republik Ceko adalah sebuah negara di Eropa tengah yang terbentuk setelah bubarnya negara Cekoslowakia. Negara ini berbatasan dengan Jerman di sebelah barat dan utara, Polandia di sebelah utara, Slowakia di sebelah tenggara dan Austria di sebelah selatan. 
Ceko tidak memiliki batas laut karena dibatasi oleh Polandia, Jermas Austria dan Slowakia. Di daerah Bohemia, mengalir sungai Elbe dan sungai Vltava yang dikelilingi oleh pegunungan rendah. Di Sudeten terdapat titik tertinggi di Ceko. Gunung Snezka sertinggi 1.602 m. Bagian timur juga berbukit dan dialiri sungai. Iklim Ceko adalah sedang, dengan musim panas yang hangat dan musim dingin yang lembab, berawan dan dingin serta dipengaruhi oleh iklim laut dan darat.
Yunani secara resmi bernama Re[ublik Hellenik. Adalah sebuah negara tempat lahirnya dunia barat yaang berada di Eropa bagian selatan/tenggara. Terletak di ujung selatan semenanjung Balkan di bagian timur Laut tengah (Mediterania).
Yunani mempunyai garis pantai terpanjang ke -11 di dunia dengan banyak kepulauan ( sekitar 1.400 pulau, dinana 227 dihuni), termasuk pulau Kreta, the Dodocanese, the Cyclades dan kepulauan Ionia. Delepan puluh persen tanah Yunani terdiri dari pegunungan, dengan gunung tertinggi Mount Olympus, sekitar 2.917m.
Dengan georafi yang dimiliki kedua negara diatas , tak heran jika di kedua negara tersebut memiliki kekayaan flora terutama anggrek yang alam yang bergitu indah. Sebagian keindahan anggrek alam yang mereka miliki diabadikan dalam penerbitan kartu tetepon berikut. Berminat untuk mengoleksinya ?  Selamat berburu...









Foto : colnect.com





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagi semua pembaca silakan memberikan komentar atau pertanyaan yang berkaitan dengan blog ini. Terimakasih.