Rabu, 19 Desember 2012

Genus bulan ini : Rhynchostylis, "Paruh" yang harum

Rhynchostylis adalah salah satu genus anggrek yang populer karena bunganya yang banyak, harum dan cantik. Tak heran jika genus ini termasuk salah satu genus yang hibridanya banyak dinanti para hobist dan kolektor. Kata Rhynchostylis berasal dari bahasa Yunani : Rhynchos yang berarti paruh dan stylos yang berarti column.

Genus ini terdiri dari empat species yang tersebar pada dataran rendah di daerah tropis. Penyebarannya meliputi Asia tenggara dari Hainan China, sampai Myanmar, Laos, Thailand, Viernam, Malaysia , dan Indonesia. Semua species dalam genus ini memiliki pola pertumbuhan momopodial, menyerupai Vanda deangan akar yang tebal berdaging.

Daun Rhynchostylis berpasangan berbentuk strap seperti Vanda namun lebih pendek dan tebal. Tangkai bunga tumbuh dari ketiak daun tegak ke atas atau menggantung dengan banyak bunga yang harum dan tahan lama.

Genus ini menyukai lingkungan yang berhawa sedang sampai hangat dengan kelembaban yang tinggi serta sedikit peneduh. Mereka memerlukan banyak air pada masa petumbuhannya dan sangat mudah beradaptasi dengan iklim dan sinar matahari asalkan dalam sirkulasi udara yang baik. Salah satu speciesnya yaitu Rhynchostylis retusa sangat umum terdapat di Indonesia dan lebih dikenal dengan nama lokal "Anggrek ekor tupai" karena bentuk bunganya yang panjang dan lebat menyerupai ekor tupai.

Berikut species dari genus Rhynchostylis. Selamat menikmati keindahannya..

Rhynchostylis coelestis

Rhynchostylis gigantea

Rhynchostylis praemorsa

Rhynchostylis retusa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagi semua pembaca silakan memberikan komentar atau pertanyaan yang berkaitan dengan blog ini. Terimakasih.